WP: Tips mengamankan Blog WordPress dari SQL Injection

Waduh, baru saja saya jalan-jalan ke sini terus dapet informasi menarik mengenai orang-orang fetish (merasakan kenikmatan dari kesusahan orang lain) yang merusak blog wordpress. Satu hal yang menarik adalah ada tips mengamankan blog wordpress dari serangan sql injection.

Sebagai pemula yang masih haus akan ilmu per-blog-an dan per-wordpress-an, maka saya merasa harus mendokumentasikan tips untuk mengamankan wordpress dari sql injection ini. *mulai lebay

Ternyata tersebutlah seorang putra Indonesia  bernama: Teguh Aditya, berbuat kebaikan dengan membuat sebuah plugin untuk wordpress yang bisa menangkal serangan orang-orang fetish *baca: hacker/cracker  untuk meng-obrak-abrik wordpress kita.

Nama plugin-nya adalah : Jangan di Suntik

Semoga informasi ini bermanfaat, silahkan komentar dan keripik singkongnya 🙂

 

nb: Fetish sebenarnya istilah untuk kelainan seksual, karena kegiatan cracking yang tidak pada tempatnya menyusahkan orang lain juga, maka saya golongkan kepada kelainan juga. Anehkan, kalo mendapat kepuasan di atas kesusahan orang lain?

SEO: Cara dan tips membeli nama domain

Apakah itu nama domain? bagaimana cara mendapatkannya? bagaimana tips membeli nama domain? apakah bisa menghasilkan uang? lanjutkan bacanya, saya mau berbagi semua yang saya tahu mengenai nama domain disini =)

Continue reading

7 Tips sukses menggunakan social media Twitter

Berikut ini adalah tips sukses dalam menggunakan social media Twitter. Hari gini siapa yang gak tau Twitter? meskipun saya juga telat, tapi tidak ada salahnya berbagi informasi kan 😀 Lanjut baca saja, siapa tau berguna.

Seperti yang baru saya katakan diatas, social media berperan sangat penting dalam kehidupan sosial, berikut ini saya mau berbagi sedikit tips sukses dalam menggunakan Twitter sebagai salah satu social media yang terbilang sukses (emang ada lagi selain Twitter sama pesbuk? yah ada Google plus sih, but that’s another story right? who knows saya ada pengalaman dengannya pasti akan saya bagi disini 🙂 )

7 Tips sukses menggunakan social media Twitter

1. Beri jeda untuk setiap tweet

Jangan nge-tweet sekaligus, 1 menit 3 kali nge-tweet. Sayang kalo tweet kita bagus dan bermanfaat buat orang lain, langsung tertutup sama tweet orang lain deh. Tul gak? hehe

2.  Perhatikan waktu luang

Maksudnya, kira-kira dimana waktu luang teman-teman/ follower kita biasa ada, barulah kita nge-tweet. Kemungkinan untuk dilihat lebih besar, kalau tweet-nya bagus dan di re-tweet? artinya nambah follower kan?

3. Balas Komentar

Jangan biarkan komentar atau interaksi yang terjadi pada tweet kita berlalu tanpa ada respon dari TS (Tweet Starter hehe). Gak perlu berlebihan dalam membalas sih, secukupnya aja. So mereka yang reply tahu kalo sang TS tetap me-monitor tweet mereka, artinya TS gak sembarang nge-tweet.

4. Interaksi membuahkan loyalitas

Nah, lanjut dari tips nomor 3, karena yang reply tu tahu TS-nya gak sembarang nge-tweet, kecenderungan menjadi follower akan lebih tinggi. Siapa yang mau follow orang yang asal jeplak? 🙂

5. Follower adalah raja

Mungkin yang ini agak-agak komersil yah, tapi dimana-mana prinsip ini berlaku. Gak terkecuali dalam pertemanan, semua proses pertemanan akan menghasilkan kesan yang baik bila masing-masing bersikap rendah diri.

6. Kategorikan tweet kamu

Hmm.. rempong (repot) amat sih mo nge-tweet aja pake di kategorikan? 🙁 gak se-gitu juga sih, tujuannya supaya berkesan rapi. Tweet yang rapi dan enak dibaca, menarik orang untuk mengikuti dan RT barangkali?

7. Berikan manfaat bagi follower

Semua orang pasti senang bila dibantu, gratisan? apalagi. nge-tweet sesuatu yang bermanfaat? sudah pasti orang senang. Ada penelitian yang mengatakan: Berikan 4 dari 5 tweet kamu itu informasi yang berguna, dan 1 lagi bolehlah kamu jualan 🙂 Jadi jangan jualan terusss hehehe

Gak cuma 7 kayaknya, yang mau nambahin silahkan. Sumber inspirasi: Big Boss saya (mendengarkan celotehannya saat rapat). Terima kasih udah baca yah :Happy-Grin: