Mengenal Code Igniter : Menampilkan List Semua Fungsi Dalam Controller

Ketika mengerjakan proyek berbasis code igniter, akan tiba saatnya kita memerlukan daftar function / fungsi yang ada di dalam file controller. Hal ini membantu dokumentasi proyek code igniter secara sederhana. Lebih jauh lagi akan saya bahas mengenai dokumentasi proyek secara rapi, namun kali ini saya akan mencoba berbagi cara menampilkan list semua fungsi yang ada dalam file controller.

Langkah 1:

Buat file bernama controllerlist.php di folder ‘Libraries’. Filenya bisa di download disini: Download controllerlist Library

Langkah 2:

panggil library tersebut didalam controller, bisa di function index untuk lebih sederhananya:

$this->load->library('controllerlist');
print_r($this->controllerlist->getControllers());

Langkah 3:

Simpan list yang ditampilkan kedalam sheet, beri nama sheet sesuai nama controller atau sesuai metode dokumentasi kamu.

Semoga dengan menampilkan list semua function/fungsi dalam controller bisa membantu kamu membedah proyek code igniter yang sedang kamu pelajari atau dokumentasi. Kudos untuk pprins yang sudah membuatkan library-nya.

 

Sedikit tambahan: berikan tag ‘<pre>’ ‘</pre>’ di awal dan akhir perintah print_r, untuk menghasilkan tampilan yang lebih enak dibaca.